Pernah mengalami kesulitan ketika mencari tips memilih bahan kubah masjid? Happy People yang sedang membangun masjid tentunya tidak ingin sembarangan dalam memilih bahan kubah. Karena bila tidak teliti tentunya akan dapat membahayakan keselamatan jamaah masjid.

Apa Itu Kubah Masjid dan Fungsinya

Sebelumnya kita baca dahulu mengenai apa itu kubah. Kubah masjid merupakan bagian bangunan masjid yang menonjol ke atas dan merupakan atap setengah bola atau setengah elips dengan ujung yang lancip di atas. Pada umumnya kubah masjid berfungsi sebagai atap utama dari ruang shalat masjid dan sering kali dijadikan sebagai simbol arsitektur Islam. 

Kubah masjid memiliki fungsi penting secara arsitektur dan dalam kegiatan keagamaan di dalam masjid, di antaranya yaitu:

1. Simbol Keindahan

Kubah dapat menjadi simbol keindahan dari arsitektur suatu masjid. Beragam bangunan masjid di berbagai daerah di Indonesia menyebabkan masing-masing kubah memiliki ciri khas arsitektur yang indah untuk ditampilkan.

2. Penentu Arah Kiblat

Kubah masjid biasanya terdapat di atas ruang sholat yang berfungsi sebagai penanda arah kiblat. Di bagian puncak kubah terdapat bulatan atau bulan sabit yang mengarah ke arah kiblat di Madinah.

3.  Pengatur Suhu

Kubah masjid bisa menjadi pengatur suhu di dalam masjid. Karena letaknya kubah yang tinggi dapat mengalirkan udara panas ke atas sehingga bersirkulasi dengan udara dari dalam kubah dan akan membuat nyaman jamaah.

4. Pengatur Akustik

Bentuk kubah masjid yang bulat dapat membantu memantulkan suara yang diucapkan oleh imam atau jamaah sehingga suara dapat didengar jelas oleh semua jamaah.

5. Sumber Penerangan

Pada kubah masjid modern, telah dilengkapi reflektor untuk menambah penerangan di dalam masjid. Pada kebanyakan kubah masjid terdapat lubang-lubang kecil pada bagian atasnya yang dapat meloloskan cahaya matahari msuk ke dalam masjid dan menjadi sumber penerangan alami.

6. Identitas

Ketika Happy People sedang dalam melakukan perjalanan dan mencari masjid, selain cek ke Google Maps pastinya akan melihat di sekitar. Yang pertama dilihat adalah kubah yang menjadi identitas adanya sebuah masjid di lokasi tersebut.

Cara Memilih Produsen Kubah Masjid

Tips memilih bahan kubah masjid tentunya dengan terlebih dahulu harus memilih produsen kubah masjid. Hal ini sangat penting karena jangan sampai Happy People menemui penjual kubah masjid yang tidak kredibel dengan kualitas dan keamanan yang rendah. Dengan hanya mengetik jual kubah masjid terdekat di mesin pencari, akan banyak informasi bermunculan mengenai harga kubah masjid yang ditawarkan. Pastikan memilih produsen kubah masjid dengan kriteria sebagai berikut:

1. Berpengalaman

Memilih produsen kubah masjid yang berpengalaman puluhan tahun dan memiliki pabrik sendiri dalam mengerjakan permintaan pelanggan di seluruh Indonesia. Mulai dari pelanggan yang berada di pemukiman, instansi sekolah hingga instansi swasta dan instansi pemerintah. 

2. Memiliki Legalitas Perusahaan

Jangan sampai tertipu dengan produsen yang meminjam legalitas usaha dari pihak lain. Pastikan memilih kontraktor kubah masjid yang memiliki legalitas perusahaan sendiri didukung dengan sumber daya manusia yang terampil baik di perusahaan mau pun di lapangan.

3. Garansi

Garansi dari penjual kubah masjid merupakan salah satu unsur penting yang diharapkan dari pelanggan pada saat sebelum dan sesudah pemasangan. Garansi kubah masjid bisa meliputi mulai dari garansi kebocoran, keretakan hingga garansi warna.

4. Bisa Custom

Memilih produsen kubah masjid yang bisa custom, baik itu untuk bentuk desain, pemilihan bahan mau pun untuk harga kubah masjid itu sendiri. Produsen kubah masjid yang memiliki pabrik sendiri dengan tim ahli akan dengan mudah melayani permintaan pelanggan yang ingin bisa custom.

Baca juga:

Jasa Desain Rumah Memberi Solusi Tepat Rancangan Rumah
CoLiving, Intip Kelebihan dan Kekurangan Gaya Hunian Tipe Ini

Tips Memilih Bahan Kubah Masjid

Dalam membangun kubah masjid yang menjadi pertimbangan adalah pemilihan bahan. Bahan kubah masjid yang dipilih haruslah memiliki kriteria bahan yang kuat dan kokoh, tahan terhadap cuaca, sesuai dengan nilai estetika di lingkungan sekitar, kemudahan dalam pemasangan juga faktor pertimbangan biaya sesuai dengan kualitas.

Berikut tips memilih bahan kubah masjid yang direkomendasikan:

1. Bahan Stainless Gold

Kubah masjid dengan bahan stainless steel menjadi banyak pilihan karena tekstur lebih ringan, mudah pemasangannya dan harga kubah masjid lebih terjangkau. Dengan inovasi terkini, stainless steel tidak hanya berwarna silver tetapi juga ada yang berwarna gold. 

Bahan kubah masjid dengan stainless gold terbuat dari bahan plat Stainless Steel 304 Gold dengan kandungan Chromium, Nikel dan Nitrogen yang memiliki ketahanan lebih kuat terhadap korosi dan oksidasi yang dapat menimbulkan karat.

jual kubah masjid terdekat
foto: www.qoobah.co.id

2. Bahan Enamel

Kubah masjid berbahan enamel dengan plat baja putih yang dilapisi cat enamel yang mengandung porselen. Proses pelapisan enamel membutuhkan suhu 800o Celcius sehingga permukaan kubah lebih mengkilat halus tanpa pori juga lebih keras.

Bahan enamel yang tengah naik daun ini memiliki ketajaman warna dan memiliki kekuatan tahan gempa, anti korosif, keawetan yang tinggi, tahan terhadap panas yang luar biasa, serta memiliki potensi keretakan atau kebocoran sangat kecil.

harga kubah masjid
Foto: www.qoobah.co.id

3. Bahan Galvalum

Kubah galvalum merupakan kubah panel beratapkan plat galvalum. Kandungan plat galvalum tersebut kombinasi besi baja yang dilapisi aluminium, seng dan silikon sehingga cocok dengan iklim dan cuaca di negara kita.

Dengan bahan yang lebih ringan juga cara memasangnya yang sangat mudah juga memiliki banyak pilihan warna yang menarik. Galvalum memiliki kecocokan dengan berbagai jenis bahan dasar cat. Teknik pengecatannya berbeda sehingga kubah masjid bahan galvalum bisa awet bertahun-tahun.

4. Bahan GRC

Kubah masjid dengan bahan GRC (Glassfiber Reinceforced Concrete) adalah campuran dari semen serta serat kaca. Kubah masjid bahan GRC menjadi banyak pilihan karena harganya yang cukup terjangkau serta tahan cuaca panas dan air.

Dengan bahannya yang terbuat dari semen, dipastikan pondasi yang dibangun harus dengan konstruksi yang kuat. Sehingga di saat terjadi bencana alam seperti gempa tidak akan membahayakan jamaah atau warga di lingkungan sekitar mesjid.

5. Bahan Beton

Kubah masjid bahan beton pada zaman dahulu menjadi pilihan paling populer. Selain karena belum banyaknya pilihan bahan yang tersedia seperti saat sekarang ini, beton pada saat itu sudah dianggap yang sangat kuat dan kokoh.

Namun dalam pembuatannya, bahan beton memakan biaya yang lebih tinggi karena juga harus didukung dengan pondasi masjid yang kuat. Tingkat pengerjaannya juga lebih sulit dan lebih rawan retak dan bocor.

Di atas sudah dishare tips memilih bahan kubah masjid semoga bisa menjadi panduan Happy People. Selamat memilih!